Now you can Subscribe using RSS

Submit your Email

Kamis, 01 September 2016

Global Mapper Adalah

Spot Teknik

Global Mapper adalah salah satu aplikasi (software) pengelolahan data GIS  (Geographics Information System) yang digunakan untuk mengolah data berbasis pemetaan berupa data vector, raster, data elevation, 3D View, conversion, dan beberapa feature GIS,  seperti  pengelolahan citra satelit, menampilkan data 3D View atau analisa data topografi. Format data yang bisa diolah menggunakan Global Mapper berkisar 250 format data spasial yang salah satunya
adalah  DEM, E00, CADRG/CIB, MrSID, DLG-O, SDTS DEM, DOQ, DTED, DWG, DXF, ECW, GeoTIFF, Tiger/Line , SDTS DLG, KML/KMZ, , DGN, ESRI Shapefiles, JPEG2000, DRG, Lidar LAS, Arc Grid dan masih banyak lagi.

Global Mapper juga memiliki forum online yang aktive dimana di dalam forum tersebut anda bisa menanyakan beberapa keluhan pada aplikasi global mapper ini. Berikut ini adalah forum dari global mapper http://forum.globalmapperforum.com/ namun anda tentunya harus register dulu baru bisa bertanya.

Global Mapper Merupakan aplikasi pengolahan data GIS yang serbaguna dan mudah untuk di praktikan. Global Mapper memiliki keunggulan antara lain  :
  1.  Mengelola dan convert data Vektor dan Raster
  2. Pengelolahan data penginderaan jauh : Georeferensing, Mozaik citra satelit, Membuat Grid, dll.
  3. Generate kontur ke berbagai interval
  4. Melihat DEM ke berbagai bentuk tampilan seperti atlas, hilshade, aspect, slope dan lain-lain
  5. mudah dalam Mengolah data Atribute, baik menegedit data atribute yang sudah ada maupun menambahkan dan mengurangi data atribut baru.
  6. Pengolahan data GPS , Mudah melacak setiap perangkat GPS yang kompatibel yang terhubung ke port serial komputer melalui data apa pun yang di-upload, menandai waypoint tanpa sambungan, serta merekam log pelacakan
  7. akurat dalam menghitung jarak dan luas
  8.  Kemampuan akses secara online ke berbagai sumber data citra, peta topografi , DTM dan banyak lagi.
  9. dan masih banyak lagi


Tampilan pengolahan Berbagai Interval kontur dalam Global Mapper

Tampilan 3D View dalam Global Mapper

Dilansir dari website bluemarbel Harga software Global mapper V 17.xx  harganya berkisar $499 US untuk maksimal 10 lisencce, $1600 untuk maksimal 20 licenses. Wahh ,.. mahal ya?? dijaman yang canggih ini, tentu saja anda bisa mendapatkan yang crack – crackan. Namun, tentu saja yang crack banyak keterbatasannya.

Gimana?
Sekarang tertarik kan belajar Software Global Mapper?
Semoga bermanfaat 

Spot Teknik / Author & Editor

Belajar tidak kenal usia, belajar bisa dimana saja, dengan siapa saja, dan kapan saja.

1 komentar:

  1. Penjelasan Global mapper dan keunggulan nya mantap kak,sangat bermanfaat untuk saya sebagai pemula ini, semoga ilmunya bermanfaat juga untuk orang lain
    Kunjungi blog saya ya : https://azizah.mahasiswa.atmaluhur.ac.id/
    Dan website kampus saya juga ya : http://www.atmaluhur.ac.id/

    BalasHapus

Coprights Spot teknik blog@ 2016, |